CakrawalaTekno
Apple Buka Pintu Emulator PC di App Store, UTM Jadi yang Pertama
Rifinet.com – Apple, raksasa teknologi yang dikenal dengan kebijakan ketat di App Store, kini mulai melunak. Buktinya, aplikasi emulator PC pertama untuk iOS, iPadOS, dan visionOS, UTM: SE Retro PC Emulator, telah resmi hadir di toko aplikasi tersebut pada Minggu (14/7/2024).
UTM: SE Retro PC Emulator memungkinkan pengguna iPhone dan iPad untuk merasakan pengalaman menggunakan PC dengan sistem operasi Windows, DOS, macOS 9, dan Linux, serta memainkan game-gameklasik.
Emulatorini mendukung grafis VGA dan mode terminal untuk sistem operasi berbasis teks, serta dapat menyimulasikan komputer dengan arsitektur x86, PPC, dan RISC-V.
Kehadiran UTM di App Store menjadi angin segar bagi para pengguna iOS yang selama ini hanya bisa mengakses emulatorPC melalui Mac.
Sebelumnya, Apple pernah menolak perilisan UTM karena dianggap melanggar pedoman App Store. Namun, desakan dari regulator, terutama di Uni Eropa, membuat Apple akhirnya mengubah kebijakannya.
UTM: SE Retro PC Emulator bekerja dengan menjalankan mesin virtual (VM) yang dapat diunduh dari UTM Gallery atau dibuat sendiri oleh pengguna.
Di UTM Gallery, tersedia berbagai VMdari Windows XP hingga Windows 7, sementara untuk Windows 10 dan Windows 11, pengguna dapat melakukan konfigurasi sendiri.
Meskipun demikian, belum ada penjelasan resmi dari pihak UTM mengenai mekanisme menjalankan game dan file .exe lainnya di VMtersebut.
Kehadiran UTM: SE Retro PC Emulator di App Store menjadi tonggak sejarah baru bagi Apple dan membuka peluang bagi hadirnya lebih banyak emulator di platform iOS di masa depan.